Print 

IMG 20171101 160713IMG 20171101 164846 1

OM Swastyastu

1 November 2017, umat Hindu merayakan hari raya Galungan, yaitu hari raya kemenangan Dharma (Kebenaran) melawan Adharma (ketidakbenaran). Pada hari Buda Kliwon Dungulan ini pun bertepatan dengan Piodalan Pura Oebananta sekaligus Nutug Karya, karena telah dilaksanakannya Upacara Ngenteg Linggih Pura Oebananta yang dipimpin oleh Ida Pedanda Gde Panji Sogata setahun lalu. Upacara Nutug Karya adalah sebagai wujud bhakti umat Hindu Kupang mengucapkan syukur dan terima kasih kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa karena semua rangkaian Upacara Ngenteg Linggih telah berjalan dengan baik dan lancar.
Rangkaian Upacara Nutug Karya pada Hari Raya Galungan ini yaitu : Melasti,  Mecaru, Mapepada, Ngelinggihan Ida Bhatara, Pewintenan, Penglukatan, Sembahyang Hari Raya Galungan, Dharma Wacana, dan Nunas Tirtha serta Bija.

nutug1

Hari raya Galungan, pagi ini jam 09.00 WITA, dimulai dengan Upacara Melasti di Pura Manik Segara Oeba, yaitu mengambil Tirtha Amertha di tengah lautan dengan menghaturkan persembahan ayam hitam dan bebek hitam sebagai Pekelem, dan Yadnya Suci sebagai banten upakara yang dihanyutkan semuanya ke tengah lautan, kemudian dilanjutkan dengan memberikan Air Tirtha yang diambil dari tengah lautan kepada Semua Pralingga Pura-Pura yang ada di Kupang dan persembahyangan bersama umat hindu kupang.

Pada Sore hari, jam 15.00 WITA, dilakukan Upacara Mecaru, dan rangkaian Piodalan Pura Oebananta. Piodalan bermakna sebagai hari merayakan berdirinya PURA sebagai suatu tempat suci umat hindu dan dilakukannya Upacara Ngenteg Linggih, sehingga seluruh umat merayakannya dengan melaksanakan Persembahyangan bersama diikuti dengan Tari-Tarian Suci (sakral) dan Tarian Hiburan kepada seluruh umat hindu kupang.Upacara Mecaru ini dilakukan bertujuan menyucikan dan menyeimbangkan Pura dari segala unsur Panca Maha Bhuta dan dari segala penjuru mata angin, agar Pura sebagai tempat yang Suci bisa memberikan vibrasi energi yang SUCI juga kepada Alam Semesta dan seluruh umat manusia.
Setelah dilakukan mecaru, dilanjutkan dengan Pementasan Tarian Rejang Dewa, dan Tarian Topeng Sidakarya, Tarian Topeng Tua, serta Mepepada/mengelilingi seluruh pelinggih yang ada di Utama Mandala Pura Oebananta. Kemudian Sang Yajamana sebagai Pemimpin Upacara Nutug Karya yaitu Ida Pedanda Gde Panji Sogata (dari Jakarta), melakukan Doa Mantra Puja segala banten Upakara yang sudah disediakan oleh umat Hindu Kupang NTT sebagai Puncak dari Rangkaian Upacara Nutug Karya Piodalan Pura Oebananta.

IMG 20171101 155139 IMG 20171101 155839e


Pada jam 17.30 WITA, dilakukan pewintenan Pinandita, dan juga penglukatan umat, serta ada yang upacara magedong-gedongan, dan juga upacara 3 bulanan yang dipimpin oleh Ida Pedanda Gde Panji Sogata. Tepat Jam 18.00 WITA, dilakukan Puncak Persembahyangan bersama seluruh umat hindu kupang, dilanjutkan dengan Dharma Wacana, pengumuman dan pemberian air suci tirtha dan bija (beras) kepada seluruh umat hindu kupang oleh para Pinandita.
Seusai persembahyangan bersama, dilanjutkan dengan pementasan hiburan tari-tarian kesenian yaitu Tarian Rejang Renteng, Tarian Gopala, Tarian Sekar Jagat, tarian Margapati, dll yang disaksikan oleh seluruh umat hindu yang hadir, dengan penampilan sekehe gong dan diakhiri makan bersama persembahan yadnya suci (Nunas Prasadam). Besok 2 November 2017, jam 08.00 WITA akan dilaksanakan NYINEB dan persembahyangan bersama Ida Pedanda Gde Panji Sogata serta seluruh Pralingga Pura akan kembali ke Pura masing-masing.

Selamat Hari Raya GALUNGAN (1 November 2017) dan KUNINGAN (11 November 2017) Kepada Seluruh Umat Hindu.
Semoga selalu dalam kemenangan Dharma.
Hanya Kebenaranlah yang akan menang bukan ketidakadilan.
Satyam Eva Jayate Nanrtam

OM Santi Santi Santi OM

Photo by : Rary Triguntara
Copyright : www.hindukupang.com

IMG 20171101 155413IMG 20171101 154917

IMG 20171101 155013IMG 20171101 155022

IMG 20171101 174333IMG 20171101 174503

IMG 20171101 174523

IMG 20171101 190417IMG 20171101 193641

IMG 20171101 193208IMG 20171101 194213

 

Video NGENTEG LINGGIH PURA OEBANANTA KUPANG NTT :